Lakukan Rihlah Dakwah ; Habaib Hadhramaut Kunjungi Indonesia


LAKUKAN RIHLAH DAKWAH, HABAIB HADHRAMAUT KUNJUNGI INDONESIA



Tarim - Indonesia dan Hadhramaut bagaikan dua saudara yang tak bisa dipisahkan. Hubungan kedua wilayah itu telah terjalin sejak ratusan tahun yang lalu. Hingga saat ini, keharmonisan kedua Saudara tersebut masih tetap langgeng dengan adanya silaturrahmi, baik dalam kunjungan dakwah maupun lainnya.

Selain Rektor Universitas al-Ahgaff, Prof. Dr. al-Habib Abdullah Muhammad Baharun yang sudah menginjakkan kakinya semenjak beberapa bulan yang lalu, kini Bumi Pertiwi kembali menyambut habib yang tak asing lagi baginya, al-Habib Umar bin Hafidh.


Seperti yang dilansir akun Majelis Rasulullah Saw, setelah dari Malaysia, Habib Umar langsung melakukan perjalanan ke Indonesia dan tiba pada hari Sabtu. Kedatangan Mudir Darul Musthafa itu dalam rangka rihlah dakwah tahunannya. Beberapa hari kedepan, beliau akan mengisi majelis-majelisyang telah diagendakan di beberapa tempat.


Sementara itu, kepergian Habib mengunjungi Indonesia meninggalkan perasaan bahagia dan sedih dari pelajar Indonesia di Hadhramaut, tidak terkecuali mahasiswa al-Ahgaff. "Bahagia" karena Indonesia kembali kedatangan para Kekasih Allah Swt, dan "sedih" karena beberapa hari kedepan, majelis-majelis di Tarim, khususnya majelis maulid terasa kurang sempurna tanpa dihadiri Habib tersebut.


"Saat Habib Umar bin Hafidz rihlah dakwah ke Malaysia dan Indonesia, ada perasaan bahagia, ada juga perasaan sedih. Bahagia karena Beliau menjenguk negeri tercinta, sedih karena malam Jumat dan Jumat pagi terasa hampa tanpa beliau", tulis Azro Rizmy -Mahasiswa semester tujuh- di akun facebooknya.


Marhana habaibana di Indonesia. Semoga Allah memudahkan segala urusannya dan bisa kembali ke Hadhramaut dengan selamat! Amin Allahumma amiin. (Aidil Ridhwan)

Posting Komentar

0 Komentar